Resep Cara Membuat Sup Ikan Gurame Kuah Pedas Spesial


Recipe-id.blogspot.com - Resep ini aslinya dari pemilik WARUNG DAUN Jakarta. Meskipun di coba di rumah rasanya juga tetep enak. Tipsnya, yaitu penggunaan bahan bahan yang segar, maka dijamin rasa bisa menyerupai dengan yang ada di warung daun. Sup yang hangat di badan, dimana memiliki rasa seperti tom yam, namun lebih ringan di perut dan lidah.

Bahan bahan yang dibutuhkan:

Sup Gurame Kuah Pedas
600 ml kaldu ikan
2 siung bawang merah
2 siung bawang putih
Jahe seruas ibu jari lalu dipotong dengan bentuk korek
Lengkuas seruas ibu jari (maaf, kaki, wakakakkaaa… maksudnya lebih besar daripada ukuran jahe)
1 batang sereh (biarkan utuh, terutama ambil bagian bawah)
2 lembar daun jeruk purut (dirajam)
1 batang daun bawang prei
cabe rawit (kalau suka pedas, dirajam, kalau gak suka pedas cukup dimasukkan ungkul ke dalam sup)
1 buah wortel dipotong dengan bentuk korek
(secukupnya : garam, gula, merica)
1 sdm kecap ikan
1/2 jeruk nipis
2 batang kemangi

Cara membuat kaldu ikan :
Usai ikan di fillet, gunakan bagian kepala dan tulang untuk membuat kaldu. Caranya, siapkan air, didihkan, kemudian masukkan kepala ikan dan tulang yang sudah tanpa daging, masukkan 1 batang sereh, seruas ibu jari jahe dan sedikit garam. Setelah warna kuah menjadi agak keruh, langsung pisahkan kepala dan tulang ikan dari kaldu. Kuah kaldu pun siap untuk dipakai membuat sup ikan gurame kuah pedas.

Cara membuat sup :
Usai membuat kaldu, masukkan bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, sereh, daun jeruk purut, cabe, wortel dan daun bawang prei. Susul dengan memasukkan daging ikan fillet. Kemudian berturut turut gula, garam dan merica juga kecap ikan sesuai selera.
Jangan terlalu lama merebus, karena perebusan yang lama akan menghilangkan aroma segar ikan. Cukup sekitar 5 – 7 menit, matikan kompor, letakkan dalam mangkuk hidangan, siram kuah dengan perasan jeruk nipis dan taburi kemangi. Sup Ikan Gurame Kuah Pedas pun siap dinikmati.

Resep Asli : Warung Daun. Jl. Wolter Monginsidi 41 Kebayoran Baru – Jakarta Selatan. Phone 021 391 0909

Sekian update informasi kali ini seputar Tips Resep Cara Memasak Sup Ikan Gurameh Kuah Pedas Enak Lezat. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Salam.

No comments:

Post a Comment